Wednesday 22 July 2009

JOGJA DI MALAM HARI

Pinggiran jalan mulai digelar lesehan
dari utara stasiun Tugu Jogja hingga mendekati Vredeburg
Pedagang-pedagang lesehan menyiapkan ubarampenya
menjadikan tidak nyaman pedagang bakso dan mie ayam

Matahari mulai menyerah dengan tugasnya untuk shift di tempat lain
Bulan yang teduh dipadu kerlap-kerlip lampu kota menggantinya, malam saja
Angin malam meresap ke jaket-jaket
Bulu-bulu kulit mulai berdiri merasa kedinginan

Semakin makhluk-makhluk malam yang merindukan makanan lesehan muncul
Mereka sabar menunggu
Bau bebek goreng berpadu bumbu merangsang selera
Asap-asap kecil yang membumbung ke langit ingin memberitahukan dunia

Sebelas malam, suasana mulai lebih lengang
Tidak banyak kendaraan lewat
Malam itu dapat kupandangi langit Jogja yang mempesona
Bertaburan bintang dan tampak awan tipis memperindah langit

Tuhan, andaikan saja malam-malam di Jogja selalu begini
cerah tanpa awan hitampun
Anginpun bertiup nyaman di kulit
Wening dan selalu wening, membahagiakan hati para penghuninya

No comments:

Pantai Glagah

Pantai Glagah
Pantai Glagah yang indah, dinding pemecah gelombang, kanal-kanal yang meliuk-liuk, adanya di Jogjakarta Sisi Barat bagian selatan