Thursday 12 February 2009

Pohon Beras ?????

Seorang anak yang tinggal di perkotaan ditanya oleh gurunya, dari manakah nasi mereka dapatkan? Nasi berasal dari beras. Lalu beras dari mana........................Ternyata dia bingung pohon beras itu. Kemudian menjelaskan bahwa nasi berasal dari beras, dan beras yang ada di supermarket itu berasal dari padi yang digiling. Lalu di manakah ada pohon padi itu? Karena di kotanya yang ada hanyalah gedung-gedung pencakar langit, jalan-jalan beraspal, real estate. Ketika melihat sawah di desa, setengah tidak percaya, benarkah rumput-rumputan itu dapat menghasilkan bulir-bulir padi, benarkah padi-padi itu dapat menjadi nasi yang mereka makan. Ketika tiba di kampung pedesaan, mereka harus melihat sawah-sawah yang terhampar padi, para petani menggunakan ani-ani memanen padinya, kemudian menggilasnya agar bulir-bulir padi itu terpisah dari batangnya, kemudian digiling, lalu bulir-bulir padi itu dipisahkan yang baik-baik untuk dijadikan benihnya, lalu bagaimana Pak tani membajak sawahnya lagi, dan bagaimana para bu tani menanam padi dengan laku mundur.

Kemudian menjelang panen, bagaimana mereka harus menghadapi komunitas burung yang kelaparan, tikus yang suka mengganggu, dan juga hama-hama lainnya. Maka dibuatlah orang-orangan sawah untuk mengusir burung-burung, dan mencari obat anti hama. Obat anti hama itu seperti apa? Ternyata ada yang disemprot dan ada pula yang hanya disebarkan.

No comments:

Pantai Glagah

Pantai Glagah
Pantai Glagah yang indah, dinding pemecah gelombang, kanal-kanal yang meliuk-liuk, adanya di Jogjakarta Sisi Barat bagian selatan